Desa Kedunggading Ringinarum Gerakkan Warga untuk Budidaya Tanaman di Polybag

Desa Kedunggading Ringinarum Gerakkan Warga untuk Budidaya Tanaman di Polybag

0
965

Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum Kendal menggandeng Kelompok Wanita Tani (KWT) Barokah dan pemuda setempat menggerakkan budidaya tanaman di polybag kepada warga. Pihak desa menyediakan seribu lebih kantong polybag dan bibit tanaman, seperti terong, cabe, tomat, kubis dan brokoli. Para pemuda dan wanita kelompok tani menyiapkan tanah untuk media tanam di polybag.

Polybag yang sudah diberi bibit tanaman secara serentak dibagikan kepada warga pada Minggu (14/6/2020) sekaligus pencanangan gerakan menanam di polybag. Tiap keluarga diberi lima jenis bibit polybag untuk dipelihara di rumah masing-masing. Launching gerakan ini dilakukan oleh Camat Ringinarum yang ditandai dengan penyerahan lima jenis bibit polybag kepada warga.

Kepala Desa Kedunggading, Budiono mengatakan, gerakan menanam di polybag ini merupakan kelanjutan dari Program Kampung Iklim ( Proklim) yang sudah dimulai sejak bulan Maret lalu. Salah satu kegiatannya adalah budidaya tanaman sayur di polybag yang berhasil panen dengan baik. Oleh itu yang semula hanya satu RT, kemudian dikembangkan menjadi tiga RT di Dusun Tapak Timur. “Hasil panen perdana cukup baik dan sebagian dibagikan kepada tetangga sekitar yang membutuhkan, sehingga bisa menjadi program Jogo Tonggo yang digalakkan oleh Gubernur Jawa Tengah untuk membantu warga terdampak pandemi covid-19,” katanya.

Camat Ringinarum, Sobirin salut dengan kekompakan warga, terutama para ibu KWT dan para pemuda. Ia berharap gerakan menanam di polybag ini bisa dikembangkan ke seluruh warga dan bisa dicontoh desa lainnya di Kecamatan Ringinarum. “Ini gerakan yang sangat bagus, karena bisa membantu untuk mencukupi kebutuhan pangan, terutama sayuran yang setiap hari dibutuhkan,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.