Kawasan Bendung Juwero di Desa Triharjo Kecamatan Gemuh akan Dijadikan Wisata Sungai dan Outbond

Potensi Desa Triharjo Kec. Gemuh

0
1979

Kawasan Bendung Juwero di Desa Triharjo Kecamatan Gemuh akan dimanfaatkan sebagai tempat wisata. Aliran sungai akan dijadikan wisata air akan dipadukan dengan kawasan hutan yang berada di sepanjang sungai akan dimanfaatkan untuk wisata outbond dan tempat kuliner.

Menurut Kades Triharjo, Sungkono, potensi Bendung Juwero sangat cocok sebagai destinasi wisata, Apalagi akses jalan menuju kawasan bendungan sudah berupa beton. Tinggal beberapa meter yang belum dibeton, namun di tahun 2019 ini sedang dilakukan perbaikan. “Akses jalan yang merupakan jalan inspeksi, tahun tahun ini sedang diperbaiki oleh provinsi,” katanya.
Kades Sungkono mengatakan, untuk wisata rencananya akan disediakan ban apung untuk anak-anak bermain, mulai dari ujung sampai bendungan, kemudian naik ke tepi sungai yang merupakan kawasan hutan akan diberi beberapa fasilitas untuk outbond, seperti flaying fox. Kemudian di sepanjang kanan kiri tepi sungai akan ditanami aneka bunga supaya terlihat lebih cantik. “Setelah naik ban apung sepanjang sungai, kemudian naik ke tepi sungai di kawasan hutan. Nah di situ akan disediakan tempat-tempat untuk aneka kuliner, seperti es campur, rujak, dan sebagainya yang bisa dinikmati oleh pngunjung wisata,” jelasnya.
Desa Triharjo mayoritas sebagai petani dengan tanaman andalan yaitu jagung dan tembakau. Sedangkan untuk tanaman padi agak sulit, karena kendala air mengingat kondis lahan persawahan berada di atas sungai, sehingga untuk kebutuhan air harus menggunakan mesin pompa air.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.