Puluhan Rumah di Desa Kedunggading Ringinarum Terkena Angin Puting Beliung

Puluhan Rumah di Desa Kedunggading Ringinarum Terkena Angin Puting Beliung

0
552

Puluhan rumah di Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum terkena angin puting beliung, Rabu (23/9/2020) petang. Kerusakan yang menimpa genting rumah, juga dialami masjid, musola dan sekolah. Selain itu ada beberapa pohon yang tumbang dan menimpa jaringan listrik.

Kepala Desa Kedunggading, Budiono mengatakan, pagi harinya sudah dilakukan perbaikan bersama warga. Untuk rumah-rumah warga sudah dilakukan perbaikan secara swadaya dengan dibantu para tetangga, sedangkan untuk sekolah sudah mendapatkan bantuan genting dari Baznas Kendal. “Rumah yang gentingnya terlepas, 1 masjid, 1 musola dan 1 SD, total ada 30-an,” kata Kades Budi, Kamis (24/9/2020).

Dikatakan, pihaknya sudah memberikan laporan data rumah yang rusak kepada kecamatan. Rumah yang terkena imbas angin puting beliung rata-rata gentingnya terlepas sekitar 50 sampai 100. “Tadi siang Pak Sekda, Kepala Disdikbud dan Baznas Kendal sudah datang ke lokasi,” katanya.

Sebelum kejadian puting beliung, sempat hujan sebentar disertai angin kencang yang lebih lama

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.