Ribuan santri bersama warga ikut meramaikan Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1437 Hijriyah yang bertepatan dengan hari Rabu 14 Oktober 2015. Peringatan Tahun Baru Islam yang dipusatkan di Kawasan Makam Jabal Kaliwungu diawali dengan jalan sehat santri pondok bersama warga mengelilingi perkampungan di sekitar area Makam Jabal di Desa Protomulyo Kec Kaliwungu Selatan.
Ketua PAC GP Anshor Kaliwungu Niam Ubaidillah mengatakan, tujuan peringatan ini untuk melestarikan dan memberikan contoh kepada generasi muda, agar kaum santri menjadi barisa utama untuk menjadikan Tahun Baru Islam sebagai momentum untuk memajukan Islam.
Kegiatan yang diprakarsai oleh GP Ansor Kaliwungu dan Kaliwungu Selatan sekaligus mengajak kepada kaum santri yang akan mengawali supaya menyikapi adanya aliran yang tidak sepaham denga Ahli Sunah Waljamaah. GP Anshor bersama santri mengajak masyarakat untuk bergerak bersama, sebagai yang terdepan membawa jalan ke Ahli Sunnah Wal Jamaah.
Terkait dengan Hari Santri Nasional yang diperingati tanggal 22 Oktober 2015, kaum santri mendukung Resolusi jihad. Kaum santri jagan hanya dikenal sebagai kaum sarungan, namun kaum santri harus selali berada di garis terdepan untuk membangun bangsa dan negara.
Kaliwungu memang punya ciri khas tersendiri, dengan predikatnya sebagai kota santri..