Bupati Kendal dr Mirna Annisa bersamaa para pejabat, para ulama dan masyarakat melakukan Selamatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1439 H yang bertepatan dengan hari Rabu 20 September 2017 malam di Alun-alun Kendal. Acara dilakukan sederhana dengan makan tumpeng bersama yang diawali dengan tahlil dan doa bersama. Doa dipimpin KH Makmun Amin, namun didahului dengan ucapan selamat tahun baru dan menyampaikan sedikit pesan dan harapan.
KH Makmun berharap, acara syukuran atau tirakatan malam 1 Syuro merupakan tradisi memasuki tahun baru Islam untuk melakukan doa bersama. Memasuki tahun baru, berarti umur bertambah dan amal ibadahnya juga harus tambah baik. “Sebaik-baik manusia adalah yang bertambah umurnya, bertambah baik pula amal perbuatannya,”ucapnya.
Dikatakan, tradisi tirakatan atau selamatan seperti yang dilakukan di kampung-kampung, perlu juga dihidupkan oleh pemerintah. Tujuannya yaitu untuk mengenang detik-detik keprihatinan untuk menuju ke masa yang cerah. Mengenang kembali hasil perjuangan para leluhur, sehingga masa cerah bisa diraih. Maka sebagai tanda syukur kita memperingati tahun baru Hijriyah ini, sekaligus mendoakan para leluhur, termasuk para bupati pendahulu. “semoga Kita diberi panjang umur, kesehatan, kesejahteraan, dijauhkan dari musibah dan bala, seperti kekeringan dan longsor,”harapnya. Mendoakan para leluhur, termasuk para bupati pendahulu. KH Makmun.
Bupati Kendal dr Mirna Annisa mengatakan, memperingati tasyakuran tahun baru Islam ini bertujuan untuk meningkatkan takwa dengan tulus ikhlas. Memaknai bulan Muharram adalah sebagai bulan perdamaian dan menjaga hubungan baik dengan sesama. Awal untuk introspeksi atas kesalahan-kesalahan yang lalu, agar ke depan semakin lebih baik. Bupati Mirna juga mengajak untuk bersama-sama membangun kendal dan menyamakan misi untuk memajukan kendal. Pada intinya, Pemkab dan DPRD Kendal sama-sama ingin menyukseskan apa yang dikehendaki masyarakat. “Bagi Pemkab Kendal, moment ini adalah awal untuk melakukan tradisi selamatan tahun baru Islam, yang tiap tahun bisa lebih baik. Semoga Allah s.w.t. senantiasa memberi kemakmuran dan dijauhkan dari bencana dan fitnah,”harapnya.