Kepala Dinas Kominfo Kendal, Drs Muryono SH MPd Selasa (8/8/2017) menyerahkan piala kepada para juara Turnamen Futsal Hari Jadi Kendal ke-412 dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-72. Penyerahan piala dilakukan di Rumah Makan Aldila Kendal secara sederhana. Sedangkan Turnamen Futsal khusus usia 35 tahun keatas itu telah berlangsung pada Minggu (8/8/2017) di Tirtoarum Baru Kendal.
Pada Turnamen Futsal yang diikuti delapan tim, yang berhasil meraih juara 1 adalah Tim Polres Kendal, juara 2 Tim Disporapar dan juara 3 Tim Baperlitbang.
Kepala Diskominfo Kendal, Muryono, selaku Ketua Panitia mengatakan, kegiatan antar instansi ini bisa menjadi komunikasi yang efektif di Kabupaten Kendal untuk menuju Kendal Permata Pantura. “Kejuaraan ini pialanya bergilir, sehingga akan digelar rutin tiap tahun supaya olahraga Futsal semakin merakyat,”harapnya.