KONI Kendal Siap Hadapi Porprov 2018

Rakor KONI Kendal untuk persiapkan Porprov 2018

0
1611

KONI Kendal telah mempersiapkan atletnya untuk menghadapi Porprov 2018 yang akan berlangsung mulai 17 Oktober mendatang di Surakarta. Ada 242 atlet dari 27 cabang olahraga yang lolos masuk pada event bergengesi tingkat Jawa Tengah nanti. Persiapan yang sudah dilakukan yaitu mengadakan puslatkab sejak Februari 2017 lalu.

Ketua KONI Kendal, Subur Isnadi mengatakan, selanjutnya akan mengadakan Training Center (TC) selama sebulan mulai 19 September 2018. TC tidak dilakukan di satu tempat, namun diserahkan pada masing-masing cabor. “TC dilakukan pada masing-masing cabor supaya memudahkan atlet dalam menjalani latihan dengan nyaman,”katanya saat Rakor Persiapan Porprov di Gedung KONI Kendal, Jumat (24/8/2018).
Subur mengatakan, selain TC, juga akan mengadakan pembekalan bagi semua atlet dengan memberikan dasar-dasar pelatihan kondisi fisik, pembinaan karakter dan motivasi pemenangan atlet. Pembekalan nanti, selain diikuti semua atlet, juga pelatih dan ofisial dengan jumlah keseluruhan sebanyak 400 peserta. Bersamaan dengan pembekalan, sekaligus pemeriksaan kesehatan atlet. “Pembekalannya akan diadakan pada 13 September 2018 di Gedung SBR selama satu hari,”jelasnya.

Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Penelitian dan Pengembangan KONI Kendal, Sunari menambahkan, Rakor kali ini untuk mengetahui kesiapan dari masing-masing bidang, serta mengatur koordinasi yang menyangkut tugas-tugas antar bidang,  sehingga pada pelaksanaannya nanti benar-benar siap semuanya. “Tidak hanya  mengatur atlet, tapi juga tugas-tugas lain, seperti masalah konsumsi, transportasi, perlengkapan, petugas medis, kesektariatan, termasuk persiapan mengikuti pembukaan Porprov nanti dan lainnya,”jelasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.