Mentan Amran Datangi Lokasi Tanaman Padi yang Terendam Banjir di Kendal

Mentan Amran Datangi Lokasi Tanaman Padi yang Terendam Banjir di Kendal

0
340
Swarakendal.com : Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman memberikan bantuan kepada para petani di Kabupaten Kendal yang sawahnya terendam banjir. Bantuan tersebut senilai Rp 10 miliar untuk wilayah Kabupaten Kendal yang diserahkan secara simbolis di Desa Turunrejo Kecamatan Brangsong, Kendal, Jumat (22/3/2024).
Menteri Pertanian juga meninjau tanaman padi yang terkena banjir di desa tersebut yang seharusnya 1-2  minggu akan panen. Oleh karena itu Kementan secepatnya akan membantu dan mendatangkan mesin pompa untuk menyedot sawah yang masih terendam banjir. “Padi yang siap panen dan terendam banjir, harus segera dipanen, sehingga harus menyedot air di tanaman padi yang masih tergenang air,” katanya.
Mentan juga akan memberikan bantuan mesin combine, benih padi, benih jagung, pupuk, pompa air dan irigasi perpompaan. Khusus untuk bantuan mesin pompa air dan combine akan segera dikirim, karena harus sudah sampai di lokasi Kendal hari ini juga.
Amran menambahkan, akan mengganti benih 1000 hektar secara gratis. Pemerintah juga akan menaikkan pasokan pupuk yang dulunya hanya 4,7 juta ton, naik 100 persen menjadi 9,5 juta ton. “Untuk harga gabah dari sawah yang terendam banjir, kami akan bekerjasama dengan Bulog untuk menerima dan menjamin harga gabah tersebut baik, meski kualitasnya menurun,”
Sekda Kendal, Sugiono mengatakan, bahwa luasan padi di wilayah Kabupaten Kendal yang tergenang banjir sebanyak 1.365 hektare. Kondisi saat ini sebagian masih terendam banjir, sehingga harus segera diselamatkan. “Hari ini juga bantuan pompa air akan datang, karena untuk menyedot air supaya padinya bisa diselamatkan,” katanya. (FA)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.