PSTI Kendal Gelar Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar SD, SMP dan SMA Tingkat Kabupaten Kendal

0
1067

Swarakendal.com : Pengurus Cabang Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kendal menggelar Kejuaraan Takraw antar pelajar SD SMP SMA tingkat Kabupaten Kendal 2023. Kejujuran ini digelar di lapangan SD Negeri 2 Jungsemi Kecamatan Kangkung Kendal, mulai Kamis (20/7/2023) sampai Sabtu mendatang.

Ketua panitia kegiatan, Sulton mengatakan, kejuaraan ini untuk memberikan kesempatan bagi para atlet sepak takraw untuk mengembangkan bakatnya. Kejuaraan ini juga sebagai ajang kompetisi untuk meningkatkan prestasinya. “Ini Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar yang kedua, jika tahun lalu peserta mewakili kecamatan, tapi kali mewakili masing-masing sekolah,” katanya.

Kejuaraan diikuti regu putra dan putri tingkat SD, SMP dan SMA, dengan setengah kompetisi full. Untuk tingkat SD diikuti 9 regu putra dan 6 regu putri. Tingkat SMP diikuti 6 regu putra dan 6 regu putri, sedangkan tingkat SMA diikuti 8 regu putra dan 6 regu putri.

Ketua Umum PSTI Kabupaten Kendal, Muhammad Makmun mengatakan, kejuaraan ini untuk menggairahkan semangat olahraga sepak takraw di kalangan pelajar Kabupaten Kendal. Tujuannya agar olahraga sepak takraw menjadi olahraga unggulan di seluruh sekolah di Kabupaten Kendal.

“Memang sementara ini sepak takraw belum banyak di sekolah-sekolah, maka PSTI Kendal berencana membuat program training bagi seluruh guru olahraga. Harapannya, sekolah bisa sebagai agen PSTI untuk mengembangkan olahraga sepak takraw di sekolah masing-masing,” harapnya.

Selama ini PSTI Kendal sudah banyak mengikuti kejuaraan-kejuaraan di berbagai daerah. Olahraga sepak takraw di Kabupaten jui sudah banyak meraih prestasi, mulai tingkat provinsi, tingkat nasional, hingga tingkat internasional.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.