Samsat Kendal Terapkan Pelayanan STNK Remainder

0
3456

Samsat Kendal telah menerapkan pelayanan STNK Remainder. Pelayanan STNK Remainder ini merupakan inovasi aplikasi elektronik untuk mempermudah dalam membayar pajak kendaraan. Fasilitasnya berupa aplikasi yang bisa didownload melalui Android, yaitu dengan membuka aplikasi Play store, lalu klik SRC atau Smart Residen Center, maka akan tampil tabel-tabel. Kemudian klik STNK, maka akan diketahui nomor kendaraan. Jika sudah menggunakan aplikasi ini, maka selama 7 hari sebelum jatuh tempo pembayaran pajak, akan mendapatkan pemberitahuan melalui HP Androidnya.

Kanit Regiden Polres Kendal mengatakan, dengan aplikasi ini, maka selama 7 hari akan mendapat informasi tentang pemberitahuan tanggal jatuh tempo pembayaran pajak motornya. Dengan demikian, maka pemilik kendaraan akan diingatkan agar tidak terlambat membayar pajak kendaraannya. “Aplikasi ini untuk menghindari keterlambatan pembayaran pajak kendaraan, supaya tidak terkena denda,”katanya.

Sementara itu Ketua UPTD Samsat Kendal, Panji Kartiko mengatakan, Samsat Kendal selalu berupaya meningkatkan pelayanan.  Saat ini pembayaran pajak kendaraan bisa dilakukan dua bulan sebelum jatuh tempo. Dengan demikian, wajib pajak akan lebih leluasa melakukan pembayaran pajaknya. “Jadi, pembayaran pajak kendaraan tidak perlu dilakukan terlalu mepet dengan batas jatuh tembonya.”ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.