UPTD Disdikbud Kec Kendal, SMP Negeri 1 Sukorejo dan SMA Negeri 1 Sukorejo berhasil meraih juara umum pertama Popda tingkat Kab Kendal 2017. Juara umum kedua UPTD Disdikbud Kec Weleri, SMP Negeri 1 Cepiring dan SMA Negeri 1 Weleri. Sedangkan juara umum ketiga yaitu UPTD Disdikbud Kec Kaliwungu, SMP Negeri 2 Kendal dan SMA Negeri 1 Kendal.
Penyerahan hadiah dilakukan pada Upacara Hari Sumpah Pemuda yang diadakan di Alun-alun Kendal, Senin 30 Oktober 2017. Secara simbolis, hadiah diserahkan oleh Wakil Bupati Kendal Masrur Masykur dan Sekda Kendal Mohammad Toha kepada kepala sekolah atau guru.
Bagian Kesiswaan SMA Negeri 1 Sukorejo, Hasto mengatakan, SMA Negeri 1 Sukorejo berhasil meraih juara pertama dengan 10 emas, 1 perak dan 3 perunggu. Cabang olahraga yang mendapat medali emas, di antaranya renang, taekwondo dan silat. Menurut Hasto, keberhasilannya meraih juara umum pertama, karena persiapannya cukup lama, terutama renang, yang menjadi olahraga unggulan, yang pencarian bibitnya sedah dilakukan sejak SMP. “Persiapannya cukup lama, alha,dulillah bisa jadi juara umum,”ucapnya.
Sementara itu, Muntasir dari UPTD Disdikbud Kec Kendal mengatakan, Kec Kendal meraih juara umum pertama dengan perolehan medali 12 emas, 14 perak, dan 13 perunggu. Menurut Muntasir, perolehan medali emas sebenarnya bisa dimaksimalkan, karena perolehan medali perak dan perunggu cukup banyak. “Alhamdulillah juara umum, walaupun sebenarnya masih bisa tambah medali emas,”katanya.