Kapolres Kendal AKBP Raphael Sandhy Gantikan AKBP Ali Wardana

Kapolres Kendal AKBP Raphael Sandhy Gantikan AKBP Ali Wardana

0
1240

Kapolres Kendal yang baru, AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, S.I.K. siap melanjutkan program dan kebijakan pejabat lama Kapolres Kendal yang telah dijalankan oleh AKBP Ali Wardana, S.H., S.I.K., M.M.. Hal itu dikemukaan dalam Apel Farewell dalam penyambutan pejabat baru Kapolres Kendal AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo dan pelepasan pejabat lama AKBP Ali Wardana yang pindah tugas menjadi Kapolres Purwakarta Polda Jabar yang digelar di halaman Polres Kendal, Jumat (23/10/2020).

Dalam kesempatan itu, AKBP Raphael memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Kapolres Kendal kepada anggota bangga bisa meneruskan tongkat estafet kepemimpinan yang sudah dijalankan oleh AKBP Ali Wardana.

“Mohon dukungan dan kerjasama dari seluruh anggota Polres Kendal dalam menjabat Kapolres Kendal. Semoga saya bisa meneruskan kebijakan Kapolres sebelumnya sehingga Polres Kendal bisa lebih baik”, tutur AKBP Raphael.

Disisi lain AKBP Ali Wardana menuturkan, ia telah menjabat sebagai Kapolres Kendal kurang lebih selama 9 bulan. AKBP Ali Wardana mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Kendal atas kerja sama dan kebersamaan selama ini, sehingga situasi di wilayah hukum Polres Kendal secara umum cukup aman dan kondusif.

‘’Banyak kebersamaan yang sudah dilalui untuk menjalin silaturahmi dengan anggota. Selama menjabat Kapolres Kendal baik secara pribadi dan kedinasan jika ada tutur kata yang tidak berkenan saya beserta keluarga menyampaikan permohonan maaf,” ungkap AKBP Ali Wardana.

Usai apel farewell, secara simbolis AKBP Ali Wardana bersama Ny. Yanik Ali Wardana melepas sepasang burung merpati ke udara sebagai pelepasan pejabat Kapolres Kendal untuk mengemban tugas baru sebagai Kapolres Purwakarta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan tambahkan komentar Anda!
Ketik nama anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.